Dailymotion.com
Dailymotion
adalah suatu situs berbagi video secara online yang menduduki peringkat ke dua
setelah situs Youtube. DailyMotion bepusat di Paris, Perancis, dengan
menawarkan isi konten yang terdiri dari gabungan video baik secara amatir
maupun professional. Seperti situs berbagi video lainnya, DailyMotion
mengizinkan penggunanya untuk meng-upload file, melihat, mencari, dan
membagikan video yang mereka inginkan. Tahun 2009, situs Dailymotion berhasil
menambahkan 16.000 video baru setiap harinya. Sebagai sebuah situs yang besar,
Dailymotion berusaha untuk menunukkan dirinya berbeda dari situs yang lain
dengan berfokus pada kualitas kinerja mereka, dan berusaha juga untuk
menunjukkan manfaat bagi 10.000 mitra kerja mereka, seperti HBO, Showtime,
Netflix, Hulu, FOX Sports dan NBC
Sejarah
dan Perkembangan Dailymotion
DailyMotion
dibuat oleh Benjamin Bejbaum dan Oliver Poitrey dengan berbekal modal sebesar
€6,000 atau setara dengan $9,271 dollar Amerika Serikat dari hasil patungan
bersama dengan empat orang yang lain. Pertama kali dibuat, DailyMotion memiliki
sebuah kantor di sebuah Apartemen di Paris, Perancis karena saat itu aturan
membuat sebuah perusahaan sangat susah untuk dilakukan. Pada tahun 2006,
Atlas Venture dan Partech International menanamkan modal sebesar $9,5 miliar
kepada perusahaan DailyMotion. Investasi kedua Atlas dan Partech Internasional
dilakukan pada tahun 2007, dengan penanaman modal sebesar $34 juta. Pada tahun
2009 penanaman modal kepada DailyMotion semakin meningkat dengan mendapatkan
hasil $25 juta dari perusahaan Atlas Venture, Advent Venture Partners, IDInvest
Partners, Partech International, dan Fonds Stratégique d'Investissement.
Pada tahun 2011, Perusahaan Telkom Perancis - Orange, mengambil 49 persen saham
milik DailyMotion seharga $75 Juta (€59 Juta) , dan pada 10 Januari 2013 Orange
kembali membeli 51 persen sisa saham milik DailyMotion dengan menghabiskan
$80.600.000 (€ 61 juta), Orange mengakuisisi 100 persen dari Dailymotion untuk
$168.000.000 (€ 127 juta). Di bulan Maret 2013, Yahoo dikabarkan sedang dalam
pembicaraan dengan Perusahaan Orange untuk membeli saham lebih besar
dibandingkan yang akan dimiliki oleh perusahaan Orange dengan harga sekitar
$300 juta, sejak awal tahun ini telah terbayar $168 juta dengan saham final
sebesar 51% telah di akuisisi.
Tampilan
Halaman Awal Dailymotion
Penulis
membuka situs tersebut menggunakan browser Firefox versi 35.0. Untuk mencari
video, silahkan ketik di kolom Search (terdapat ikon kaca pembesar) diatas.
Jika ingin mengupload dan berbagi video, diharuskan membuat akun terlebih
dahulu dengan klik Sign in / Sign up. Jika ingin mencari video berdasarkan
kategori dan ingin tahu video apa saja yang paling banyak dilihat (most viewed)
pada hari ini klik Browse. Sebelum memainkan video, pastikan komputer / laptop
anda sudah terinstal Adobe Flash Player.
Tampilan saat Play
Video
Disamping
kanan video terdapat Related Video yaitu video yang topik dan isinya masih
berhubungan dengan video yang sedang diputar. Video pun bisa kita membagikan
(share) ke akun facebook dan twitter dengan menklik ikonnya yang berada di
kanan atas jendela putar video. Kualitas video bisa diatur sesuai keinginan,
sampai ukuran 480p. Pilihan ketersediaan resolusi tergantung dari video masing
– masing. Resolusi 240p adalah resolusi otomatis saat memainkan video.
Untuk melihat video apa lagi yang
diupload oleh user atau channel yang sama, dibagian bawah terdapat More Videos.
Orang lain pun dapat berkomentar dan memberi tanggapan terhadap video yang
ditontonnya di kolom komentar. Untuk membuat playlist video dengan tujuan agar
memudahkan melihat video tersebut kapan saja, pilih Add to lalu Create New
Playlist atau masukan dalam daftar Wacth Later. Untuk berkomentar dan memasukan
video ke playlist tentunya harus membuat akun terlebih dahulu yang akan
dijelaskan selanjutnya.
Membuat Akun pada Dailymotion
Menggunakan
Dailymotion tanpa akun bukanlah sesuatu yang dilarang di dalam situs tersebut.
Pengguna tetap akan bisa mengakses situs tanpa mempergunakan akun pribadi untuk
menonton video yang terunggah disitus tersebut. Memiliki akun dapat memberikan
keuntungan yang lain bagi pengguna Dailymotion, seperti memberikan komentar dan
peringkat, mengunggah video sendiri, membuat atau bergabung dengan grup, dan
membuat daftar putar sendiri. Membuat akun Dailymotion dilakukan secara gratis,
dan jika pengguna tidak ingin lagi memiliki akun di situs Dailymotion, akun
tersebut dapat dihapus secara permanen oleh pengguna. Untuk membuat, klik Sign up / Sign in pada pojok
kanan atas, lalu akan muncul pop up tampilan seperti dibawah ini.
Jika sudah mempunyai akun dan ingin masuk
sebagai user, langsung isi alamat email dan password saat pertama kali
registrasi dan klik login. Kita bisa juga login dengan menggunakan akun
Facebook, tapi disini akan dijelaskan tentang cara registrasinya. Untuk daftar
klik Sign up, akan muncul pop up yang hampir sama seperti sign up
Langkah
terakhir klik Create.
Tampilan Homepage Akun yang telah Dibuat
Kita dapat memperindah homepage dengan
menambahkan foto profil dengan klik Add avatar dan menambahkan cover picture
dengan klik Upload your Banner. Isi deskripsi akun / channel anda agar orang
lain tahu channel anda berisi tentang video apa saja. Dengan begitu orang yang
lain bisa memulai mem-follow akun anda dan setiap anda mengupload video, video
anda akan tampil secara real time kepada followers anda
Untuk
mengunggah video pertama setelah registrasi klik Upload Your First Video.
Selanjutnya akan dicoba berkomentar terhadap video orang lain dengan akun yang
baru kita buat.
Pada video berjudul “Unboxing LG G3 Stylus”
untuk memfollow user yang mengunggah video tersebut klik Follow. Untuk memberi
komentar ketik dikolom dan klik Post Comment. Di gambar tersebut terlihat bahwa
akun yang baru penulis buat tadi sudah dipakai berkomentar untuk video
tersebut. Untuk menghapus komentar, klik ikon yang bergambar tempat sampah
disamping komentar yang telah dipost. Di keterangan video tersebut juga dapat
terlihat sudah berapa yang melihat video tersebut dari keterangan 31 views. Untuk
melihat channel yang sudah difollow, klik tab Contact dan lihat apakah sudah
ada tanda following. Di tab tersebut memungkinkan user untuk melihat
recommended channel lain dan dapat memfollownya
Kesimpulan
Dailymotion
merupakan situs yang sejenis dengan youtube, user mengunggah video dan orang -
orang seluruh didunia dapat melihat dan memberi tanggapan. Hampir tidak ada
perbedaan diantara keduanya. Dailymotion dapat membuat akun, menghubungkannya
dengan sosial media lain seperti facebook dan twitter, saling memfollow channel
(dalam youtube disebut subscribe), bergabung di grup, memberi tanggapan dan
komentar untuk berkomunikasi satu sama lainnya seperti halnya situs sosial
media yang lain. Kelebihannya antara lain dapat memilih kualitas resolusi video
yang ingin dimainkan, jika memiliki koneksi yang sangat cepat dan kuota
internet yang banyak bisa memilih resolusi tertinggi untuk kepuasan menonton
video, lalu link video bisa di share
ke situs media sosial lainnya seperti facebook dan twitter. Kekurangannya yaitu
jumlah video di Dailymotion masih terpaut jauh jika dibandingkan dengan Youtube
dan banyak user yang lebih memilih meng-upload
videonya ke Youtube. Untuk di Indonesia sendiri banyak yang belum mengetahui
keberadaan Dailymotion yang merupakan situs media sosial dalam hal video
sharing padahal perkembangan situs ini di dunia sudah semakin maju dari
sebelumnya. Namun ada juga beberapa negera seperti Tunisia yang memblokir situs
dailymotion karena dikategorikan sebagai pornografi. Sebagai alternatif situs media
sosial dalam video sharing, Dailymotion patut dicoba.
Sumber
:
http://www.dailymotion.com
http://press.dailymotion.com/us/?p=338
https://ptkomunikasi.wordpress.com/2012/06/11/pengertian-media-sosial-peran-serta-fungsinya/
0 Response to "DAILYMOTION.COM Situs Web Video Online Selain Youtube"
Posting Komentar